Mengapa Jokowi Marahi PLN Listrik Jabodetabek Padam? Daftar Gangguan, MRT, Commuter, Selular, Lumpuh
Mengapa Jokowi Marahi PLN Listrik Jabodetabek Padam? Daftar Gangguan, MRT, Commuter, Selular, Lumpuh
Corporate Communications & Social Responsibilities Division Head PALYJA, Lydia Astriningworo, mengatakan, jika nantinya listrik sudah menyala, pihaknya membutuhkan waktu beberapa jam untuk memulihkan suplai air tersebut.
Untuk sementara waktu, PALYJA mengimbau pelanggan untuk menghemat air. PALYJA memprioritaskan pengiriman truk tanki air ke Rumah Sakit, Rumah Susun, dan Tempat Ibadah.
6. Ojek online
Sejumlah pengguna mengeluhkan aplikasi ojek online mengalami gangguan saat terjadi pemadaman listrik. Sebagaiaman disampaikan akun Twitter resmi Gojek Indonesia, dipastikan bahwa aplikasi Gojek tetal beroperasi seperti biasa.
Kalaupun pengguna mengalami kendala untuk memesan Go-Jek, kemungkinan jaringan seluler pengguna yang bermasalah.
"Hanya karena gangguan pasokan listrik tersebut berimbas pada jaringan komunikasi selular, maka terdapat kemungkinan tidak stabilnya kualitas layanan internet," tulis penjelasan Gojek melalui akun Twitternya. (Kompas.com/ Ambaranie Nadia)

Ini Penjelasan Plt Dirut PLN Soal Listrik se-Jabodetabek Padam yang Bikin Jokowi Marah, Lalu Pergi
Ini bagian dari penjelasan Plt Dirut PLN Sripeni Inten Cahyani soal listrik se-Jabodetabek padam sepanjang hari Minggu 4 Agustus 2019 kemarin, dan membuat Presiden Jokowi tak terima, marah lalu pergi. Presiden Jokowi menilai PLN tidak belajar dari kesalahan di masa lalu.
TRIBUNMATARAM.COM - Presiden Joko Widodo telah mendapat penjelasan dari Plt Direktur Utama PT PLN mengenai pemadaman listrik di Jabodetabek dan sebagian besar wilayah Pulau Jawa. Namun usai mendapat penjelasan itu,Jokowi justru marah dan pergi.
Jokowi mendatangi kantor pusat PT PLN pada Senin (5/8/2019).
Ia didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri ESDM Ignasius Jonan, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, serta Kepala Badan Siber dan Sandi Negara ( BSSN) Hinsa Siburian.
• Gangguan Transmisi Ungaran-Pemalang Sebabkan Listrik Jabodetabek Padam, Ini Kata PLN
• Jabodetabek Mati Lampu Seharian, Senin Pagi Ini Presiden Jokowi Datangi Kantor Pusat PLN
Begitu memasuki ruangan rapat, Jokowi langsung meminta penjelasan Direksi PLN mengenai pemadaman.
"Pagi hari ini saya ingin mendengar langsung, tolong disampaikan yang simpel-simpel saja.
Kemudian kalau ada hal yang kurang ya blak blakan saja. Sehingga bisa diselesaikan dan tidak terjadi lagi untuk masa masa yang akan datang," kata Jokowi.