Rina Gunawan Meninggal
Awal Mula Rina Gunawan Jatuh Sakit hingga Meninggal, Kecapekan Kerja, Terus Drop karena Covid-19
Menurut penuturan sang suami, Rina Gunawan awalnya drop karena kecapekan mengurus pekerjaan.
TRIBUNMATARAM.COM - Cerita awal mula Rina Gunawan jatuh sakit hingga akhirnya meninggal dunia disampaikan oleh Teddy Syach.
Menurut penuturan sang suami, Rina Gunawan awalnya drop karena kecapekan mengurus pekerjaan.
Bahkan, sebelum dinyatakan positif Covid-19, Rina Gunawan sempat negatif virus corona.
Artis peran Teddy Syach mengungkapkan kronologi kepergian istrinya, Rina Gunawan, pada Selasa (2/3/2021).
Teddy mengatakan, sedari awal keseharian Rina Gunawan dipenuhi dengan kesibukan sebagai wedding organizer.
Selepas acara, Rina Gunawan beristirahat dan justru setelah menjalani serangkaian protokol kesehatan malah dinyatakan terinfeksi virus corona.
Di samping itu, kata Teddy, kondisi Rina Gunawan semakin menurun karena penyakit bawaan yang diidapnya.
Oleh karena itu, Rina sempat menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di kawasan Bintaro, Tengerang Selatan.
"Jadi ada sinus, sesak napas, asma juga. Jadi ketika terserang Covid-19, ini ya cukup berat buat beliau, sampai saya juga hampir dua minggu terpisah kan, juga anak-anak," kata Teddy di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Rabu (3/2/2021).
Baca juga: Tangis Keikhlasan Teddy Syach di Atas Pusara Rina Gunawan, Ucap Syukur Terima Kasih ya Allah
Baca juga: Keinginan Terakhir Rina Gunawan Sebelum Sakit: Bunda Mau Menyaksikan Kakak Sama Dedek Menikah
Rina Gunawan juga sempat menjalani perawatan di ruang ICU Rumah Sakit Pusat Simprug, Jakarta Selatan.
"Persisnya kami enggak ada yang tahu awalnya negatif, terus dua hari, berubah jadi positif. Saya enggak ada yang tahu (kapan positifnya) Yang bisa menjawab semua dari tim kedokteran," ujar Teddy.
Kondisi Rina Gunawan menurut Teddy sangat stabil.
Namun, ia harus menggunakan alat bantu pernapasan karena penyakit bawaannya.
Teddy juga menyampaikan keluhan yang disampaikan Rina Gunawan saat menjalani perawatan di rumah sakit.
Teddy Syah Ceritakan Kondisi Anak Setelah Rina Gunawan Meninggal Dunia, Sempat Kejang karena Syok |
![]() |
---|
Sebelum Meninggal, Rina Gunawan Punya 'Rahasia' Unik Jaga Keutuhan Rumah Tangga bersama Teddy Syach |
![]() |
---|
Sebelum Meninggal, Rina Gunawan Menangis Cerita Soal Teddy Syach, Berharap Cintanya Sampai Jannah |
![]() |
---|
Teddy Syach Tegar di Makam Rina Gunawan, Terngiang Kondisi Kedua Anaknya 'Saya Gak Mau Gak Kuat' |
![]() |
---|
Kenangan Ummi Pipik Dibantu Rina Gunawan saat Kesulitan Uang, Almarhumah Mengaku Punya Utang ke Uje |
![]() |
---|