Ditodong Pertanyaan Pilih Lesty Kejora atau Karir, Rizky Billar Mengurai Jawaban Tak Terduga

Sebagai kekasih Lesty Kejora, Rizky Billar ditodong untuk memilih antara kekasih dan karir.

Kolase TribunStyle (Instagram/lestykejora, rizkybillar)
Lesty Kejora dan Rizky Billar 

TRIBUNMATARAM.COM - Rizky Billar memberikan jawaban tak terduga ketika ditanya lebih memilih Lesty Kejora atau karir.

Sebagai kekasih Lesty Kejora, Rizky Billar ditodong untuk memilih antara kekasih dan karir.

Ia pun mengurai jawaban mengejutkan.

Penyanyi dangdut Lesty Kejora dengan pemain sinetron Rizky Billar sempat diisukan akan menikah.

Meski begitu belum ada informasi kapan dan dimana pernikahan mereka berdua akan dilaksanakan.

Baru-baru ini Ayu Ting Ting menanyakan keseriusan Rizky Billar pada Lesti.

Di channel YouTube Qiss You TV, Ayu melempar pertanyaan yang harus dijawab secara cepat oleh Rizky Billar.

Baca juga: Malam Pertama Paling Ditunggu Rizky Billar dengan Lesty, Aktivitasnya Bikin Boy William Ngakak

Baca juga: Heboh Boy William Sindir Rizky Billar & Tinggal Kekasih Lesty Kejora di Pinggir Jalan, Ini Faktanya!

Ada satu pertanyaan yang mengulik keseriusan Rizky pada Lesti. Yaitu lebih memilih menikah atau karir?

"Memilih untuk menikah dengan Lesti tetapi karier biasa saja, atau tidak menikah dengan Lesti namun karier bagus?" tanya Ayu pada channel YouTube Qiss You TV, Sabtu (13/3/2021).

Rizky sejenak nampak berpikir kemudian menunjuk ke arah kru yang diduga membuat pertanyaan.

Sembari tertawa kecil, akhirnya Rizky pun menjawab pertanyaan tersebut.

"Karena udah sayang, pilih menikah dengan Lesti tetapi karier biasa saja," jawab Billar.

Menurut Rizky Billar, rasa sayangnya pada Lesty tidak dapat diukur lagi.

Tidak hanya sayang, Rizky mengaku pada Ayu jika ia juga mencintai Lesty.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Apa Jawaban Rizky Billar Saat Ditanya Ayu Ting Ting, Pilih Karir atau Lesty Kejora?

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved