Polisi Tangkap Terduga Teroris di Klaten, Berikut Sosoknya: Pendakwah dan Dirikan TPQ dengan Istri
Polisi menangkap seorang pria yang diduga teroris di daerah Klaten, Jawa Tengah.
TRIBUNMATARAM.COM - Polisi menangkap seorang pria yang diduga teroris di daerah Klaten, Jawa Tengah.
Pria tersebut diketahui memiliki pekerjaan sebagai seorang pendakwah.
Ia juga mendirikan TPQ bersama istrinya.
Terduga teroris berinisial S (51) yang ditangkap Densus 88 Antiteror diketahui berprofesi sebagai pendakwah.
Warga Desa Bono, Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten tersebut aktif mengisi ceramah di dekat kediamannya.
"Pekerjaannya pendakwah," kata Kepala Desa Bono, Bakdiyono kepada TribunSolo.com, Sabtu (3/4/2021).
• Pembunuhan Berantai di Kulon Progo: Remaja Habisi 2 Wanita, Cekoki Korban dengan Soda dan Obat Flu
• Istri Terduga Teroris di Jawa Barat Terlilit Utang, Jokowi Tersentuh, Beri Bantuan Uang & Bingkisan

"Kesehariannya biasa, khotbahnya tidak ekstrim, biasa saja," tambahnya menekankan.
S sempat menempuh kuliah di Jogja dan merantau ke Padang, Sumatera Barat sebelum akhirnya pulang ke Desa Bono.
"Semenjak ayahnya meninggal dunia, ia balik ke Desa Bono," ucap dia.
"Sudah tinggal di sini selama tiga tahun," imbuhnya.
• Penggeledahan Rumah Terduga Teroris di Purwokerto, Pasutri 5 Anak, Suami Paling Jarang Sosialisasi