Virus Corona

Perpanjang PPKM Darurat Hingga 25 Juli 2021, Jokowi: 'Walau Berat, Kebijakan Ini Tak Bisa Dihindari'

Presiden Joko Widodo memutuskan untuk memperpanjang PPKM darurat hingga 25 Juli 2021, berikut pidato lengkapnya.

Editor: Irsan Yamananda
Kompas.com
Presiden Jokowi putuskan untuk memperpanjang PPKM darurat hingga 25 Juli 2021. 

Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat, seluruh komponen bangsa, untuk bersatu padu melawan Covid-19 ini.

·      Dengan usaha keras kita bersama, Insya Allah kita bisa segera terbebas dari Covid-19,
Dan kegiatan sosial dan kegiatan ekonomi masyarakat bisa kembali normal.

Kasus harian covid-19 hari ini

Kasus harian Covid-19 mengalami peningkatan pada, Selasa, (20/7/2021). 

Dilihat dari data yang diterbitkan SatgasCovid-19.go.id,  terjadi penambahan jumlah kasus Covid-19 sebanyak 38.325.

Jumlah tersebut meningkat kurang lebih 4 ribu kasus dibandingkan hari kemarin yakni 34.257 kasus.

Dengan tambahan tersebut maka total kasus terkonfirmasi positif menjadi 2.950.058 kasus.

Sebelumnya kasus harian Covid-19 mengalami penurunan signifikan dalam dua hari terakhir.

Bahkan trend kasus harian, turun selama 4 hari berturut-turut, setelah mencapai puncaknya pada 15 Juli lalu dengan jumlah kasus harian sebanyak 56.757.

Masih dari data yang sama terjadi penambahan pasien sembuh mencapai 29.791 kasus. Adapun total pasien sembuh secara keseluruhan sebanyak 2.323.666 orang. 

Sementara, jumlah yang meninggal  dunia menjadi 76.200 orang setelah ada penambahan kasus meninggal hari ini sebanyak 1.280 orang. 

Dengan penambahan angka terkonfirmasi, kesembuhan dan kematian, maka terjadi penambahan kasus aktif sebanyak 7.254 kasus, sehingga total mencapai 550.192 kasus.

Sementara itu pada hari yang sama, jumlah spesimen yang diperiksa sebanyak 179.275 dengan jumlah suspek 267.333.

Artikel lainnya terkait PPKM darurat

(Tribunnews)

Sumber: Tribunnews
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved