Polisi Akhirnya Lakukan Tes Kejiwaan pada Anak Akidi Tio, Ini Penjelasan Polda Sumsel Soal Hasilnya

Tak main-main, disampaikan Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Supriadi, pihaknya tak hanya datangkan psikolog dari Polda Sumsel.

Penulis: Salma Fenty | Editor: Irsan Yamananda
TribunSumsel/ Shinta
Heriyanti putri bungsu Akidi Tio dijemput petugas dari Polda Sumsel (Shinta Dwi Anggraini/Tribun Sumsel) 

Kepala PPATK menegaskan uang sumbangan Rp 2 triliun dari Akidi Tio dan Heriyanri yang disebutkan dalam bilyet giro itu bodong dan tidak ada.

Baca juga: Jika Terbukti Hoaks, Sumbangan 2T Akidi Tio Mengulang Hoaks Ratna Sarumpaet? Ini Perbedaannya

Baca juga: Sumbangan Rp 2 Triliun Jadi Polemik, Anak Akidi Tio Janji Tetap Cair, Polisi: Tak Cair Tidak Masalah

"Sampai kemarin, kami sudah melakukan analisis dan pemeriksaan, dan dapat disimpulkan kalau uang yang disebut dalam bilyet giro itu tidak ada," tegas Kepala PPATK Dian Ediana Rae.

Ditambah lagi, terkuak pekerjaan suami Heriyanti Tio yang ternyata seorang sopir atau driver taksi online.

Melihat hal tersebut, Hotman Paris mengaku tidak heran ketika kasus ini terungkap.

Ketika satu persatu fakta kasus sumbagan Rp 2 triliun yang diduga bohong ini terkuak, Hotman Paris memberikan sindirannya.

"Kepada ibu-ibu di rumah yang tertarik kasus Rp 2 triliun di Palembang. Apakah ini kasus atau candaan?" sindir Hotman Paris, dilansir TribunnewsBogor.com dari Instagram @hotmanparisofficial.

Kemudian, Hotman Paris menjelaskan satu persatu pasal yang menjerat Heriyanti Tio yang dikenakan oleh Polda Sumsel.

Ada 2 pasal yang menjerat Heriyanti Tio, diantaranya pasal penghinaan negara dan pasal berita yang menimbulkan keonaran.

Heriyanti putri bungsu Akidi Tio dijemput petugas dari Polda Sumsel (Shinta Dwi Anggraini/Tribun Sumsel)
Heriyanti putri bungsu Akidi Tio dijemput petugas dari Polda Sumsel (Shinta Dwi Anggraini/Tribun Sumsel) (TribunSumsel/ Shinta)

Menurut sang pengacara, pasal yang menjerat Heriyanti itu seolah jadi candaan.

"Barang siapa menyebarkan berita bohong yang meninggalkan keonaran. Ini kan bukan keonaran, bahkan seolah-olah candaan," ungkap Hotman Paris.

Selain itu, ada juga pasal soal melanggar UU ITE, karena Heriyanti, anak Akidi Tio itu diduga menyebarkan berita bohong soal sumbangan Rp 2 triliun.

Yang ternyata, hingga seminggu lebih donasi itu diserahkan, uang Rp 2 trilun itu tak kunjung cair.

Ditambah lagi, ketika terbongkar isi rekening Heriyanti Tio yang jumlahnya kurang dari Rp 2 triliun.

"Ini berita tentang Rp 2 triliun bahkan ini jadi hiburan dan candaan bagi ibu-ibu di rumah," ungkap Hotman Paris.

Saking viralnya kasus sumbangan Rp 2 triliun ini, Hotman Paris menyebut hanya hiburan dan candaan untuk ibu-ibu.

Bahkan, saat ini kasus Rp 2 triliun ini heboh dan viral, ibu-ibu di rumah menjadi sering bermimpi andai punya uang Rp 2 triliun.

"Jadi kemungkinan besar kasus ini hanyalah merupakan hiburan bagi kita-kita ini di dunia medsos, terutama bagi ibu-ibu di rumah.

Langsung mimpi andaikan aku punya Rp 2 triliun," ujar Hotman Paris sambil meledek Heriyanti.

Berita lain terkait sumbangan covid-19

Sumber: Tribun Mataram
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved