Joko Widodo Beri Komentar Soal Buruknya Kualitas Udara di Jakarta

Soal kondisi udara di Jakarta yang buruk bahkan terburuk di dunia, Presiden Joko Widodo akhirnya beberkan pendapatnya!

Editor: Asytari Fauziah
Kompas.com
Presiden Jokowi 

Soal kondisi udara di Jakarta yang buruk bahkan terburuk di dunia, Presiden Joko Widodo akhirnya beberkan pendapatnya!

TRIBUNMATARAM.COM - Presiden Joko Widodo meminta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk memperbanyak transportasi umum yang menggunakan tenaga listrik.

Hal itu perlu dilakukan untuk mengurangi polusi udara di Ibu Kota.

Apalagi, kualitas udara di Jakarta tercatat sebagai salah satu yang terburuk di dunia.

"Ya mestinya sudah dimulai. Kita harus mulai segera paling tidak transportasi umum, bus-bus.

Beri Sindiran Menohok untuk Anies Baswedan Soal Sampah di DKI Jakarta, Ini Sosok Bestari Barus

Kebiasaan Tidur Ini Punya Efek Buruk bagi Kesehatan, Awas Bahaya Letakkan Ponsel di Sisi Bantal

 Polisi Bongkar Modus Penipuan Pablo Benua Suami Rey Utami, Pura-pura Kaya untuk Menipu?

 Tika Panggabean Kini Makin Kurus dan Ramping, Foto Berbikini di Pantai Banjir Pujian Sederet Artis

Nanti akan saya juga sampaikan ke Gubernur, bus-bus listrik, taksi listrik.

Sepeda motor yang kita sudah bisa produksi, mulai listrik," kataJokowi di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta, Kamis (1/8/2019).

Jokowi juga menilai bahwa Gubernur DKI Jakarta harus melakukan upaya untuk memaksa para warganya menggunakan transportasi umum.

Namun, terkait cara agar warga DKI Jakarta menggunakan transportasi umum, Jokowi menyerahkan sepenuhnya kepada Anies.

"Skemanya seperti apa, terserah Gubernur. Apakah lewat electronic road pricingyang segera dimulai sehingga orang mau tak mau masuk ke transportasi umum massa," kata dia.

Jokowi juga memastikan dalam waktu dekat ia akan menandatangani peraturan presiden yang mengatur mobil listrik.

Ia berharap dengan perpres itu, pengembangan mobil listrik segera dimulai.

Pemerintah juga bisa menyiapkan infrastruktur dalam rangka menunjang pengembangan mobil listrik tersebut.

"Saya kira ke depan semua negara mengarah ke sana (kendaraan listrik), semuanya.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved