Virus Corona
Ikut Terdampak Pandemi Virus Corona, Kekayaan Keluarga Bambang Hartono Lenyap Rp 196,75 Triliun!
Pandemi virus corona (covid-19) mengganggu pertumbuhan ekonomi global dan merontokkan harga saham maupun komoditas.
TRIBUNMATARAM.COM - Pandemi virus corona (covid-19) mengganggu pertumbuhan ekonomi global dan merontokkan harga saham maupun komoditas.
Otomatis, pendapatan dan bisnis para taipan pun terpuruk, sehingga mempengaruhi nilai kekayaan.
Salah satunya, kekayaan keluarga Hartono pemilik Djarum yang merupakan orang terkaya se-Indonesia kehilangan nilai asetnya hingga 12,65 miliar dollar AS pada tahun ini.
Dengan kurs rupiah di Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia Rp 15.553 pada Jumat (24/4/2020), aset yang hilang itu mencapai Rp 196,75 triliun.
• Bak Petir di Siang Bolong, Kesusahan Edi Hartono Disebut Miliki 3 Mobil Mewah, Ingat KTP-nya Hilang
Data yang dilansir bloomberg.com, hingga 25 April 2020 ini beberapa nama taipan Indonesia yang masuk daftar 500 orang kaya dunia telah mengalami penyusutan harta hingga dobel digit. Budi Hartono dan Michael Hartono, dua bersaudara yang merupakan keluarga terkaya di Indonesia juga harus mengalami penurunan tersebut.

Budi, orang kaya nomor satu di Indonesia dan urutan 126 dunia tercatat memiliki kekayaan 10,7 miliar dollar AS.
Jumlah tersebut telah berkurang 6,44 miliar dollar AS dibandingkan awal tahun alias year to date (ytd).
Sementara Michael yang berada di posis 141 terkaya di dunia mencatatkan harta senilai 9,87 miliar dollar AS atau berkurang 6,21 miliar dollar AS ytd.
Pemilik Grup Djarum tersebut mengawali bisnisnya lewat perusaahaan rokok, namun kini Djarum memperluas lini bisnisnya ke sektor properti, perbankan, elektronik, pulp dan kertas, perkebunan, telekonomunikasi hingga yang teranyar merambah industri digital melalui perusahaan modal ventura GDP Venture.
• Daftar Lengkap 10 Orang Terkaya Indonesia, Pertama Hartono Bersaudara Miliki 37,3 Miliar Dolar AS!
Grup Djarum juga memiliki bisnis properti dan perhotelan. Meskipun lini bisnis utama tak melantai di bursa, setidaknya terdapat dua perusahaan Grup Djarum yang menjadi emiten di Bursa Efek Indonesia (BEI), yaitu PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) dan PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR).
Nah, sebagian besar aset yang hilang dari keluarga Hartono tersebut antara lain di BCA. Akhir tahun 2019, harga saham BBCA bertengger di level Rp 33.425 dan memiliki nilai kapitalisasi pasar sebesar Rp 816 triliun.
Pada perdagangan Jumat (24/4/2020), harga saham BBCA di level 24.600 dengan nilai kapitalisasi pasar Rp 606,51 triliun. (Agung Hidayat, Muhammad Julian)

Meski Jadi Orang Terkaya di Indonesia, Bambang Hartono Tetap Merakyat
Pemilik PT Djarum, Michael Bambang Hartono memang tak asing lagi bagi masyarakat Indonesia.
Michael Bambang Hartono selain tajir dirinya juga dikenal dengan gaya hidup sederhananya meski bergelimang harta sana sini.
Forbes sendiri menyatakan jika Bambang dan Robert Budi Hartono adalah orang paling kaya di Indonesia tahun 2019.
Dikutip dari Kompas, Hartono bersaudara tercatat sebagai orang terkaya di Indonesia selama 11 tahun berturut-turut.
• POPULER Kekayaan Syekh Puji Masih Puluhan Milyar Meski Sempat Dipenjara karena Nikahi Bocah 12 Tahun
Kekayaan mereka mencapai Rp 522,2 triliun, seiring terus meroketnya harga saham bank milik mereka, Bank Central Asia (BCA).
Dengan harta kekayaan yang dimiliki, Bambang tidak menjadi pribadi yang tinggi dan sombong.
Michael Bambang Hartono bahkan gemar jajan di pinggir jalan.
Hal ini diketahui Gridhot.ID dari foto yang diunggah akun @ayudh6 di Twitter, Kamis (19/12/2019).

Menyandang predikat orang terkaya di Indonesia, Bambang sama sekali tak gengsi menikmati makanan di warung sederhana.
Dalam foto, pria 80 tahun tersebut tampak tengah menikmati Tahu Pong di Semarang.
• Sempat Mendekam di Penjara karena Nikahi Gadis 12 Tahun, Kekayaan Syekh Puji Capai Puluhan Miliar!
"Yang sok kaya mentingin gengsi, yang kaya beneran mah lebih mentingin rasa," tulis @ayudh69.
"Beliau, customer setia Tahu Pong Karangsaru Semarang...
Xie xie om Hwie Siang (Michael Bambang Hartono) - Big Boss Djarum & BCA," lanjutnya.
Foto bos Djarum yang diunggah akun @ayudh6 itu pun menjadi viral di media sosial Twitter.
Dikutip dari Tribun Travel, Tahu Pong adalah camilan khas Semarang yang harus kamu coba ketika sedang berlibur atau berkunjung ke Ibu Kota Jawa Tengah ini.
Selain terkenal dengan Lumpia, Tahu Gimbal dan Wingko Babad nya, Semarang masih punya Tahu Pong, camilan renyah dam gurih yang bisa kamu coba.
Tahu Pong yang menjadi camilan khas Semarang ini sudah ada sebelum zaman kemerdekaan Indonesia.
• Sederet Sumber Kekayaan Bobby Nasution, Menantu Jokowi Diam-diam Berpenghasilan Fantastis!
Dinamakan Tahu Pong karena tahu ini berbentuk potongan yang kecil-kecil lalu mengembang setelah diangkat dari penggorangan, lalu nama pong berasa dari istilah kopong berarti kosong atau tanpa isi.

Sesuai namanya, Tahu Pong memiliki tekstur tahu yang renyah yang dalamnya kosong tanpa isian.
Ada dua penjual Tahu Pong Semarang yang legendaris yakni Tahu Pong Karangsaru dan Tahu Pong Semarang yang terletak di Jalan Gajahmada.
Tahu Pong Karangsaru menghidangkan tahu pong komplit dengan kombinasi pong dan emplek, gimbal urang, telur rebus atau gorengnya.
Tahu pong tersebut disajikan dengan ramuan saus cair kecap manis dengan pedas yang sedang, lalu dibubuhi dengan jeruk nipis yang sedikit agak kecut.
Sedangkan Tahu Pong Semarang yang berlokasi di Jalan Gajah Mada yang sudah dipegang generasi ke tiga ini memiliki menu yang sedikit berbeda.
Biasanya, tahu pong juga suka disajikan lengkap dengan gimbal atau udang tepung, telur ayam, kuah kecap encer, serta acar lobak.
Cara menyantap tahu pong mirip dengan penyajian makanan khas Palembang, pempek, yakni dengan dicocol pada kuah.
Untuk menu, sesuai namanya, kedai ini menyajikan menu-menu berbahan dasar tahu.
Selain tahu pong ada juga tahu emplek, tahu emplek telur, tahu gimbal, tahu gimbal telur dan tahu kopyok telur.

Dikutip dari BolaSport.com, Bambang sendiri mengaku jika lebih menyukai jajanan rakyat.
Selain itu, ada satu makanan tradisional favorit yang wajib disantapnya ketika berada di Kudus, Jawa Tengah, yakni Lentog."Kalau pagi-pagi itu, saya selalu cari Lentog. Enak sekali itu," kata Bambang.
"Saya juga suka sate kambing, sop kambing. Semua jajanan itu, paling tidak saya memakannya seminggu sekali atau dua kali," tukas dia. (Sosok.Id/Seto Ajinugroho)
Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul Harta keluarga Djarum hilang ratusan triliun karena pandemi dan di Sosok.id dengan judul Walau Jadi Orang Terkaya Indonesia, Nyatanya Bambang Hartono Doyan Makanan Jajanan Kaki Lima Ini
BACA JUGA: Tribunnews.com dengan judul Terimbas Adanya Virus Corona, Harta Kekayaan Keluarga Hartono Lenyap Rp 196,75 Triliun!